Membuat Tulisan/Huruf Tebal, Miring atau Bergaris Bawah di Blogger dengan HTML. Ketika menulis atau membuat posting di blog, ada kalanya kita ingin memberikan penekanan pada kata-kata tertentu yang dianggap penting. Hal ini agar pembaca mengetahui bahwa hal tersebut merupakan kata atau sesuatu yang penting sehingga dengan demikian para pembaca atau pengunjung memberikan perhatian khusus. Penekanan pada kata-kata yang dianggap penting biasanya menggunakan huruf tebal, miring, atau dengan memberikan garis bawah. Atau bisa juga dengan kombinasi ketiga hal tersebut. Kata-kata yang menggunakan bahasa asing atau bahasa daerah juga biasanya menggunakan huruf miring. Huruf tebal, huruf miring juga bermanfaat bagi kepentingan Search engine Optimization (SEO) blog atau web.
Sekarang bagaimana
cara membuat membuat tulisan atau huruf tebal, miring dan bergaris bawah? berikut adalah caranya:
Blogger sebenarnya sudah memberikan fasilitas untuk huruf tebal, miring, atau bergaris bawah. Terutama kalau kita menggunakan blogger new editor. Hal ini berbeda kalau kita masih setia dengan mode HTML. Dalam mode HTML maka segala sesuatu harus menggunakan kode HTML. dan untuk itulah posting ini dibuat.
- Cara membuat tulisan atau huruf tebal/bold kita cukup menambahkan kode <b>huruf tebal</b>, maka hasilnya huruf tebal
- Sedang membuat huruf miring/italic adalah dengan cara menambahkan kode <i>huruf miring</i>, maka hasilnya seperti ini: huruf miring
- Untuk membuat tulisan bergaris bawah/underline kita tinggal menambahkan kode <u>huruf bergaris bawah</u>, dan hasilnya seperti ini huruf bergaris bawah
- Sedang untuk membuat huruf tebal dan miring kita cuku menggabungkan kode tebal dan miring sehingga menjadi <b><i>huruf tebal dan miring</b></i>, dan hasilnya menjadi huruf tebal dan miring
Membuat huruf tebal dan bergaris bawah kita cukup menggabungkan kode tebal dan kode garis bawah <b><u>huruf tebal dan bergaris bawah</b></u>, sehingga hasilnya seperti ini huruf tebal dan bergaris bawah
Untuk huruf miring dan bergaris bawah tinggal menggunakan gabungan kode miring dan garis bawah <i><u>huruf miring dan garis bawah</i></u> dan hasilnya huruf miring dan garis bawah
Sedangkan untuk huruf tebal, miring dan bergaris bawah kita tinggal menambakna kode <b><i><u>huruf tebal, miring dan bergaris bawah</b></i></u> dan hasilnya menjadi seperti ini huruf tebal, miring dan bergaris bawah
Semoga tutorial ini bermanfaat.
Sekian []
Caraku Membuat